Tahukah Anda? 3 Tanaman Cantik Ini Mudah Sekali Tumbuh

No comments
Salah satu upaya mempercantik rumah adalah dengan membuat taman. Tak perlu luas, taman kecil pun akan terasa indah dan sejuk. Terutama bila ditanami beberapa jenis  tanaman bunga.

Ada beberapa tumbuhan yang mudah ditanam dan perawatannya tak terlalu sulit. Tiga tumbuhan ini bisa jadi pilihan, ketahui info seputar tanaman ini. Siapa tahu, Sahabat Dream tertarik untuk menanamnya di rumah.

1. Lantana


Tanaman ini tergolong kuat, karena akan tetap tumbuh, walau tanahnya hanya sedikit mengandung air. Sinar matahari sangat diperlukan, untuk membuatnya tumbuh besar.

Tanaman ini tidak bisa ditanam di tempat teduh. Tinggi tanaman sekitar 15 centimeter. Warna bunganya sangat meriah, seperti putih, ungu, merah, kuning, pink, bahkan merah terang. Lantana hanya perlu diberi pupuk sesekali.

2. Begonia


Tamanan dari kawasan tropis dan subtropis ini sangat mudah berbunga. Jika Anda pecinta mawar, tak ada salahnya memelihara begonia, karena tampilannya sedikit mirip, namun lebih mudah tumbuh dibandingkan mawar. Varietas dan pilihan warnanya sangatbanyak.

3. Portulaca


Tanaman ini sering disebut sebagai sun rosea atau moss rose. Pourtulaca juga jadi andalan untuk mempercantik pintu gerbang, atau lorong.

Pilihan warnanya pun sangat beragam seperti merah, kuning, pink, lavender, oranye dan putih. Tumbuhan asal Argentina ini juga tak perlu terlalu sering disiram.

No comments :

Post a Comment